DISDUKCAPIL TOBA JEMPUT BOLA KE BONATUA LUNASI DAN PARMAKSIAN

Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Toba melaksanakan jemput bola pelayanan administrasi kependudukan ke Kecamatan Bonatua Lunasi (04/10/2022) dan Kecamatan Parmaksian (05/10/2022).

DI Kecamatan Bonatua Lunasi, hasil dari jemput bola tersebut yaitu penerbitan Kartu Keluarga sebanyak 5 dan perekaman KTP-el sebanyak 27 orang.

Sedangkan di Kecamatan Parmaksian diterbitkan Kartu Keluarga sebanyak 11, Akta Kelahiran sebanyak 4, Akta Perkawinan sebanyak 1, Akta Kematian sebanyak 1 dan perekaman KTP-el sebanyak 9 orang.

Leave a Reply

Your email address will not be published.